-->

Iklan

Koramil 1420-02/Tellu Limpoe Bersama Siswa UPT SDN 2 Amparita Gelar Karya Bhakti di Kelurahan Amparita Kecamata

Tim Penerangan Kodim 1420 Sidrap
Senin, 05 Agustus 2024, Agustus 05, 2024 WIB Last Updated 2024-08-05T07:30:37Z
banner 728x150

Koramil 1420-02/Tellu Limpoe Bersama Siswa UPT SDN 2 Amparita Gelar Karya Bhakti di Kelurahan Amparita Kecamata


SIDRAP—Koramil 1420-02/Tellu Limpoe  yang dipimpin oleh Serma Abdul Halim(Batuud Ramil 02/Tellu Limpoe) mengadakan kegiatan Karya Bhakti bersama siswa UPT SDN 2  Amparita Kelurahan Amparita , Kecamatan Tellu Limpoe  Kabupaten Sidrap pada Senin ( 05/08/2024).


 Kegiatan ini difokuskan pada pembersihan selokan dan pekarangan sekolah yang tertutupi oleh sampah dan daun kering, serta plastik, yang menyebabkan aliran air menjadi tidak lancar dan berpotensi menimbulkan genangan air saat hujan turun.


Dalam kegiatan ini, Serma Abdul Halim menjelaskan bahwa Karya Bhakti ini merupakan bagian dari upaya TNI untuk meningkatkan kesadaran masyarakat, terutama generasi muda, mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. "Kita ingin mengajarkan kepada siswa-siswa SDN 2 Amparita  betapa pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar mereka. 

Ini bukan hanya untuk kesehatan mereka sendiri, tetapi juga untuk kenyamanan bersama," ungkapnya Batuud.


Para siswa SDN 2 Amparita tampak antusias mengikuti kegiatan ini. Mereka bersama-sama dengan para anggota Koramil 1420-02/Tellu Limpoe mengumpulkan sampah-sampah yang berserakan, mengangkat daun-daun kering, serta membersihkan selokan yang tersumbat. Kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk membersihkan lingkungan, tetapi juga untuk mendidik para siswa agar lebih peduli terhadap kebersihan dan kelestarian lingkungan mereka.


Sementara itu  salah satu dari pihak sekolah, mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh Koramil 1420-02/Tellu Limpoe  "Kami sangat berterima kasih kepada TNI, khususnya Koramil 1420-02/Tellu Limpoe yang telah meluangkan waktu dan tenaga untuk membantu membersihkan lingkungan sekolah kami. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lain," ujarnya.


Selain membersihkan selokan dan pekarangan sekolah, kegiatan Karya Bhakti ini juga diisi dengan penyuluhan singkat mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Serma Abdul Halim memberikan penjelasan kepada para siswa mengenai dampak negatif dari sampah yang tidak dikelola dengan baik, seperti banjir dan penyakit. ()

Komentar

Tampilkan

Terkini