-->

Iklan

Babinsa Koramil 1420-05/Dua Pitue Lakukan Pendampingan Pembagian Bantuan Sembako dari Apdesi

Tim Penerangan Kodim 1420 Sidrap
Selasa, 14 Mei 2024, Mei 14, 2024 WIB Last Updated 2024-05-14T09:37:34Z
banner 728x150

Babinsa Koramil 1420-05/Dua Pitue Lakukan Pendampingan Pembagian Bantuan Sembako dari Apdesi

SIDRAP -- Babinsa Koramil 1420-05/Dua Pitue Desa Leppangen Serda Muh Lubis melakukan pendampingan pendistribusian dan pembagian sembako kepada warga yang terkena dampak bencana alam banjir dan tanah longsor di Kantor Desa Leppangen Kecamatan Pitu Riase Kabupaten Sidenreng Rappang, Selasa (14-05/24).

Kegiatan pendampingan pendistribusian bantuan sembako dari Apdesi Kabupaten Sidrap kepada perwakilan warga yg terdampak bencana banjir dan tanah longsor dihadiri oleh Camat Pitu Riase, Babinsa Desa Leppangeng, Kades Leppangeng beserta staf dan Perwakilan Apdesi Kab. Sidrap.

Babinsa Desa Leppangen Serda Muh Lubis mengatakan "Hari ini kembali kita distribusikan bantuan kepada warga yang terkena dampak yang bisa datang ke Kantor Desa Leppangen, adapun wilayah yang jauh kami akan terus upayakan bersama warga untuk mengantarkan langsung," kata Babinsa.

"Sejak kemarin kami terus ke beberapa titik atau dusun yang terkena dampak yang sulit ditempuh warga karna lokasi yang cukup jauh, dan adapun yang kekantor Desa Leppangen itu yang dekat saja dan ada beberapa perwakilan saja yang datang," jelasnya.

"Semoga apa yang kami distribusikan bisa sedikit membantu warga yang terkena dampak, terima kasih juga kami ucapkan kepada Apdesi Kabupaten Sidrap yang begitu sangat peduli terhadap warga kami, itulah tanda bahwa hidup sama rasa, gotong royong bersama dan saling bantu saat ada yang tertimpa bencana bisa sama sama merasakan," imbuhnya (Pen/Sdp)

 

Komentar

Tampilkan

Terkini