Kodim 1420/Sidrap Sukses Gelar Lomba Menembak dalam Rangka HUT Kemerdekaan ke-78
SIDRAP - Suasana Lapangan Tembak Pistol Kodim 1420/Sidrap di Jl Jendral Sudirman, Kelurahan Majelling Wattang, Kecamatan Maritengngae, Kabupaten Sidrap, dipenuhi semangat dan antusiasme saat "Lomba Menembak Kodim 1420/Sidrap Dalam Rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan Ke-78 Tahun 2023" resmi dimulai, Kamis, 10 Agustus 2023
Kegiatan ini, dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Dandim 1420/Sidrap Letkol Inf. Andika Ari Prihantoro, SE., M.I.Pol, Pasi Intel Kodim 1420/Sidrap Lettu Inf. Ratno S. Sos, Ws. Pasi Ter Kodim 1420/Sidrap Letda Inf. Murjalil, serta Ketua Bululotang Shooting Hunting Club Koptu Herman Nur, berhasil menyatukan 116 peserta lomba menembak dari berbagai klub dan komunitas.
Dalam sambutannya, Dandim 1420/Sidrap Letkol Inf. Andika Ari Prihantoro SE, M.I.Pol menyampaikan selamat datang kepada semua peserta lomba menembak. Ia berharap agar kegiatan ini dapat berlangsung dengan sukses dan lancar. Letkol Inf. Andika juga menjelaskan bahwa ini adalah kali pertama kegiatan semacam ini diadakan di Kodim 1420/Sidrap.
Oleh karena itu, ia berharap partisipasi dan masukan dari peserta dapat membantu mengembangkan acara serupa di masa depan. Ia juga menegaskan bahwa Kodim 1420/Sidrap telah merencanakan beragam kegiatan lain seperti lari dan trabas untuk melibatkan masyarakat.
Dalam kesempatan tersebut, Letkol Inf. Andika Ari Prihantoro SE, M.I.Pol mengutarakan aspirasi untuk melibatkan lebih banyak individu yang berminat dalam olahraga menembak, khususnya dari Kabupaten Sidrap, dan mendorong perkembangan bakat-bakat dalam bidang tersebut.
Setelah serangkaian aksi menembak yang penuh ketegangan, akhirnya tiba waktu pengumuman pemenang. Para peserta dengan harap-harap cemas menanti hasil akhir lomba. Hasilnya, juara pertama diraih oleh Andi Alauddin dari Saolebbi Shooting Club dengan nilai 239.
Di posisi kedua, Manjaluddin dari Bambu Runcing Rappang Shooting Club dengan nilai 238, sedangkan juara ketiga ditempati oleh Aidin Latif dari Bulu Lotang Shooting & Hunting Club dengan nilai 236.
Pukul 15:00 WITA, dengan suksesnya penyelenggaraan lomba menembak, kegiatan ini ditutup dengan penuh kehangatan. Semua peserta dan tamu undangan menyambut akhir acara dengan senyuman dan harapan besar bahwa kegiatan seperti ini akan terus berkembang dan menjadi bagian yang penting dalam merayakan semangat kemerdekaan Republik Indonesia.
Bertempat di Lapangan Tembak Pistol Kodim 1420/Sidrap, Kabupaten Sidrap, kegiatan lomba menembak ini menyajikan semangat patriotisme dan sportivitas yang tinggi dalam memeriahkan perayaan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI yang ke-78.(Pen/MAH)